14 June 2009

Solo Tempatnya Wisata Kuliner Indonesia

Kesan pertama kali waktu aku mengunjungi kota Solo adalah Solo Tempatnya Wisata Kuliner Indonesia. Bagaimana tidak, waktu ke suatu tempat makanan disini katanya enak. Waktu di daerah lain katanya juga ada makanan yang enak dan khas. Semuanya katanya khas dan enak. Solo memang gudangnya makanan enak dan murah. Pokoknya ngga perlu takut kelaparan dech!
  • Timlo Sastro, berdiri sejak 1952 dan terletak di Pasar Gede, daerah Balong. Secara penampilan, sup ini emang nggak menarik selera. Tapi, gitu lihat jeroan, hati/ampela, telur pindang, daging ayam, dan sosis tenggelam dalam kuah sup bening yang mengepul, perut langsung kosong!
  • Tengkleng Ibu Ediyem, terletak di lapak sederhana di Pasar Klewer. Tengkleng adalah sejenis gulai berisi tulang-belulang kambing dengan sedikit daging yang menempel. Sebagai lauk pelengkap, ada sate daging, sate usus, sate jeroan, dan beberapa bagian organ kambing.
  • Nasi Liwet Wongso Lemu, terletak di Jl. Teuku Umar, Keprabon. Beras dimasak dengan santan dan kaldu ayam. Biasanya dicampur sayuran jipang, telur rebus, daging ayam suwir, kumut (kuah santan kental), usus ayam atau hati/ampela rebus, dan disajikan dengan daun pisang yang dipincuk.
  • Serabi Solo, kudapan yang terbuat dari adonan tepung beras, santan dan gula pasir ini awalnya berstatus jajanan pasar. Pedagang serabi banyak dijumpai di setiap sudut kota Solo. Biasanya, dijual mulai dari Rp 500 sampai Rp 1.000. Sekarang serabi sudah merambah meja makan di hotel dan restoran, dengan pilihan rasa yang beragam.

6 comments:

  1. Wah asyiknya jalan2 di Solo sambil wisata kuliner hehe :)

    ReplyDelete
  2. kalo utk tengkleng enak yg mbak diah
    kalo nasi liwet paling enak yu sani!

    ReplyDelete
  3. @angga weblog: bener mas angga, lagian di solo emang gudangnya makanan wueenaakk....

    @cosme: wah iya tah? maklum dah setahun ngga wisata kuliner d solo :)

    ReplyDelete
  4. wisata kuliner k solo ak belum pernah nie.. jadi pengen kesana kpn2... thank's buat info2 tempat nya.. :)

    ReplyDelete
  5. masakan solo emang bumbunya mantab...

    ReplyDelete

Untuk kasih saran atau komentar GRATIS...