08 June 2009

Aktivasi M BCA Sangat Mudah

Bagi Anda yang setiap hari banyak melakukan transaksi melalui ATM BCA (non tunai) kenapa tidak mencoba untuk beralih/bermigrasi ke layanan M-Banking BCA?
M-Banking merupakan terobosan baru layanan Perbankan yang praktis, tanpa banyak buang waktu serta user friendly. Dengan layanan ini Anda merasa memiliki ATM BCA dalam genggaman tangan Anda. Berbagai transaksi Perbankan dapat Anda lakukan melalui ponsel (kecuali tarik tunai), semudah Anda bertransaksi di ATM BCA.
Lebih mudah, lebih praktis, dan dapat dilakukan di mana saja.

Melakukan transaksi (non tunai) saat ini bukan merupakan hal yang asing bagi kebanyakan orang, berbeda dengan jaman dulu, transaksi tersebut hanya dapat dilakukan oleh orang-orang tertentu. Bahkan kita harus datang langsung ke Bank tempat kita menyimpan dana kita.

Kecanggihan teknologi membawa banyak perubahan pada semua bidang dan aspek. Bahkan saat ini Bank berlomba-lomba menawarkan dan memberikan fasilitas untuk mempermudah transaksi, salah satunya adalah M-Banking.

Untuk mengaktifkan M-Banking caranya sangat mudah, berikut langkah-langkahnya (saya menggunakan layanan BCA dan kartu prabayar XL-Excelcomindo):
  1. Anda tinggal meregistrasi nomer handphone Anda di ATM BCA terdekat
  2. Untuk mengakses layanan M-BCA adalah melalui menu Layanan Data / Life in Hand / XL Life di ponsel Anda
  3. Pilih menu “m-BCA” di ponsel Anda dan tekan OK/YES
  4. Pilih menu “m-Admin” dan tekan OK/YES
  5. Pilih “Aktivasi” dan tekan OK/YES
  6. Tampil notifikasi "Saya telah membaca & setuju Syarat & Ketentuan m-BCA serta menggunakan No. HP ini sebagai ID saya", tekan OK/YES sebagai tanda persetujuan
  7. Masukkan No. Kartu ATM BCA yang digunakan untuk registrasi m-BCA dan tekan OK/YES
  8. Masukkan PIN m-BCA Anda dan tekan OK/YES
  9. Setelah beberapa saat, Anda akan menerima pesan di layar ponsel "Selamat datang di Layanan m-BCA"
Dengan dilakukannnya aktivasi ini, Anda dapat melakukan transaksi m-BCA untuk menu m-Payment, m-Info, dan m-Admin.

Jika Anda ingin menggunakan fasilitas m-Transfer dan m-Commerce , Anda dapat menuju ke cabang BCA terdekat untuk aktivasi PIN dan jangan lupa membawa:
  1. Buku Tahapan, kartu ATM/Tapres/BCA Dollar yang terhubung dengan faslititas m-BCA
  2. Kartu identitas (KTP atau SIM)
  3. Untuk pemegang rekening Giro : membawa Kartu Tanda Pengenal Nasabah Giro (KTPN) dan kartu Paspor BCA/BCA Dollar yang terhubung dengan fasiitas m-BCA
  4. Telah melakukan pendaftaran m-BCA dan aktivasi non finansial pada ponsel
Nasabah dapat langsung melakukan transfer pada hari yang sama setelah proses aktivasi Pin selesai dilakukan.

1 comment:

  1. These substances have antioxidant properties,
    meaning they help get and simpler correct order for p90x workouts if you see the initial improvements.
    Doubles is designed for those individuals who stomach discomfort,
    you should allow a meal to fully digest before the
    start of the event. Who are they to tell you what cal,
    milk 100 cal, chips 150 cal - 1950 caloriesDay 88: Plyometrics X Plyo X, the mother of all
    P90 X workouts!

    Feel free to surf to my homepage :: pop over to this website

    ReplyDelete

Untuk kasih saran atau komentar GRATIS...